LOGIKANEWS.CO, Cianjur– Dinas Kesehatan (Dinkes) Cianjur menyatakan, 12 warga Kampung Cibening RT04/RW03, Desa Kanoman, Kecamatan Cibeber yang mengalami keracunan makanan telah dinyatakan sehat dan diperbolehkan pulang.
Sebelumnya, para korban dirawat di Puskesmas Cibeber dan mendapatkan penanganan medis secara baik.
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Cianjur, dr Frida Layla Yahya mengatakan, para korban sudah sembuh dan beberapa telah melakukan aktivitas seperti biasa.
Menurut dr Frida, meski para korban sudah sembuh dan dipastikan dapat kembali beraktivitas tetapi Dinkes Cianjur tetap terus memantau.
“Pemantauan pasca sembuh tetap dilakukan sama petugas atau nakes,” kata dr Frida Layla Yahya, Minggu, (15/10/2023).
dr Frida menambahkan, berkaitan dengan keracunan makanan Dinkes Cianjur menghimbau beberapa pencegahan kepada masyarakat.
“Pilih bahan makanan dengan baik, yang segar dan masih baik kondisinya, cuci dengan baik sebalum dimasak/diolah, cuci tangan menggunakan sabun untuk para pengolah makanannya, masak makanan sampai benar-benar matang sempurna dan hangatkan kembali jika akan dihidangkan,” ujarnya.
Sebelumnya, ke 12 warga mengalami keracunan usai menyantap makanan itu terdiri dari
nasi liwet, daging kambing, pete dan
ikan asin (teri) saat berlangsungnya kegiatan peringatan Maulid Nabi. (LN-B1)