LOGIKANEWS.CO, Cianjur– Satnarkoba Polres Cianjur melaksanakan kegiatan Konsolidasi Sektor Kelembagaan guna mewujudkan Kabupaten Cianjur Tanggap Ancaman Narkotika di Palace Hotel, Kamis, (23/11/2023).
Acara tersebut diketahui digagas oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Cianjur dengan dihadiri oleh Kodim 0608 Cianjur, Kejadian Cianjur dan lainnya.
Kanit Lidik I Res Narkoba Polres Cianjur beserta anggota berkesempatan memberikan materi di acara tersebut.
Sosialisasi itu sangat penting, mengingat Narkoba merupakan salah satu penyakit masyarakat yang perlu penanganan khusus.
Kasat Narkoba AKP Septian Pratama menuturkan, dalam acara tersebut Polres Cianjur juga memberikan materi yang disampaikan kepada para peserta.
“Kami memberikan materi Konsolidasi Sektor Kelembagaan guna mewujudkan Kabupaten Cianjur Tanggap Ancaman Narkotika,” kata AKP Septian Pratama. (LN-B1)