Cianjur – Alinsi Gerakan Peduli Pemilu (AGPP) Cianjur mempertanyakan, tidak adanya layar videotron yang disediakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Cianjur di sidang Pleno tingkat Kabupaten Cianjur.
Padahal, layar videotron sangat penting bagi masyarakat yang ingin menonton pelaksanaan sidang pleno.
Ketua AGPP Alief Irfan mengatakan, KPU Kabupaten Cianjur seharusnya mempersiapkan video tron untuk di tampilkan di luar forum pleno.
“harusnya ada, agar selain dari pada para saksi yang hadir di dalam forum para perwakilan dan simpatisan juga bisa menyaksikan,” kata Alief, Jum’at, (01/03/2024).
Pihaknya pun akan segera mendatangi tempat berlangsungnya sidang pleno di Hotel Indo Alam Cipanas.
“Kami akan nonton bareng bersama masyarakat tujuannya menjaga tidak adanya kecurangan ataupun yang lainya, agar hasil pleno KPUD Cianjur terbuka secara umum, dan tidak ada yang ditutupi,” paparnya.
Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Cianjur M.Ridwan mengatakan, pemasangan layar videotron terkendala cuaca.
“Ada tdi mah layar videotron, hanya saja hujan gede,” kata M. Ridwan. (bay)