Cianjur – Pembuatan danau untuk kebutuhan air di masa depan bagi masyarakat Cianjur tengah diusulkan Perumdam Tirta Mukti Cianjur ke Pemerintah Pusat.
Adapun, lokasinya di bekas galian C di wilayah Kecamatan Gekbrong yang mana merupakan perbatasan Kabupaten Cianjur dan Kabupaten Sukabumi.
Dirut Perumdam Tirta Mukti Cianjur Budi Karyawan mengatakan, pihaknya sudah mengusulkan pembangunan danau seluas 20 hektare itu.
Usulan pembangunan cekungan besar yang terisi oleh air tawar itu diharapkan mampu memenuhi kebutuhan air bagi masyarakat.
“Kami harus berfikir jangka menengah, bagaimana 25 tahun ke depan air melimpah bisa dikonsumsi oleh masyarakat Cianjur. Sumber air sekarang sudah tidak memungkinkan, melakukan pengolahan dari sungai juga sulit karena sehari hujan bisa banjir, sehari lagi bisa kering dan lainnya,” kata Budi, Selasa, (30/04/2024).
Budi menambahkan, usulan pembangunan danau sudah melalui analisa dan kajian yang dilakukan.
Bahkan, Perumdam Tirta Mukti Cianjur harus terbang ke Riau untuk melihat danau yang dikelola PDAM Batam.
“Saya sudah melakukan analisa walaupun terjadi pro dan kontra sudah bikin fisibality (Fs) membangun sebuah danau di lahan bekas galian C di wilayah Kecamatan Gekbrong. Ide itu setelah saya studi banding ke Batam, di sana tidak ada lagi sumber air selain hujan sehingga membuat danau untuk menampung air,” pungkasnya. (bay)