Cianjur – Viral beredar video berdurasi 59 detik, ramai-ramai warga mengamankan terduga pelecehan seksual berupa sodomi.
Dalam video tersebut, tampak ibu-ibu hingga bapak-bapak mencoba memukul hingga menendang terduga saat diamankan aparat kepolisian.
Belum jelas identitas terduga hingga kronologis aksi pelecehan tersebut dilakukan kepada siapa.
Kapolsek Bojongpicung AKP Eriyanto membenarkan, soal penangkapan pria terduga pelecehan.
“Betul tadi sore, terduga telah diamankan,” kata AKP Eriyanto, Senin, (13/05/2024).
Namun, mengenai kronologis kejadian dan identitas terduga serta korban, AKP Eriyanto belum dapat menyebutkan mengingat kasus tersebut diserahkan ke Polres Cianjur.
“Sudah diserahkan ke Polres Cianjur ditangani Kasat Reskrim,” pungkasnya. (bay)