Cianjur – Bupati Cianjur Herman Suherman bersama Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Cianjur Yudi Prihastoro meresmikan Gelanggang Olah Raga (GOR) bulutangkis di kantor Kejari Cianjur di jalan KH Abdullah Bin Nuh, Kamis, (18/01/2024).
Peresmian GOR itu ditandai dengan gunting pita yang disaksikan langsung oleh para pejabat Forkopimda Cianjur.
Selain itu, Bupati Cianjur Herman Suherman bersama Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Cianjur Yudi Prihastoro juga menandatangani prasasti sebagai tanda GOR secara resmi sudah dapat digunakan.
Terkait GOR yang baru saja diresmikan, Bupati Cianjur Herman Suherman punya pesan dan harapan tersendiri.
“Mudah-mudahan kejaksaan negeri Cianjur bisa meningkatkan kinerja dan dengan gedung olahraga ini para staf Kejari Cianjur bisa menjadi semangat dalam dalam bekerja,” kata Herman.

Sementara itu, Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Cianjur Yudi Prihastoro mengatakan, GOR bulutangkis merupakan suatu konsep penataan perkantoran bersamaan dengan pendirian basement di bawahnya.
“Sebelumnya di belakang itu ada tanah seperti kumuh, di bawah kita buat basement untuk meningkatkan pelayanan pada masyarakat sebagai tempat parkir tamu siapapun. Sekaligus kita buat tempat olahraga bulu tangkis,” kata Yudi.
Yudi menambahkan, GOR Kejari Cianjur dapat dipergunakan oleh siapapun, tak hanya para staf saja.
“Gedung olahraga ini diperuntukkan oleh siapapun, masyarakat bisa main bulutangkis. Tujuannya kan memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat,” tandasnya. (bay)